Kesibukan Terkini Fapet Universitas Udayana Bali

Salam semangat dari Ujung Kandang. Hidup Mahasiswa Peternakan Indonesia.
Assalamu’alaikum, selamat pagi. Bagaimana kabar teman-teman hari ini? Sehat dan sukses selalu.
Hari ini, teman kita dari Udayana, Putri (Ketua Bidang bagian administrasi dan keuangan) bakal berbagi cerita tentang kesibukan terkini kampus peternakan di Universitas Udayana. Semoga bermanfaat dan menjadi inspirasi. Check it out 😀

Universitas Udayana

Alhamdulilah, ada media baru untuk berkomunikasi antar mahasiswa peternakan. Semoga blog pbismapeti ini bawa banyak manfaat, Amin ya Rabb. Salah satu tujuan dari hadirnya blog ini tak lain dan tak bukan adalah untuk berbagi cerita. Atas dasar  itulah saya akan bercerita sedikit mengenai kesibukan terbaru Fakultas Peternakan Universitas Udayana.  Here we go !

Lagi musin penerimaan mahasiswa baru tingkat universitas nih. Untuk menyambut musim ini, BEM Fapet Unud mempersiapkan satu program untuk menyambut mahasiswa baru Fakultas Peternakan. Program tersebut adalah Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Baru (PKKMB) dan Student Day 2011. Kegiatan ini berlangsung selama 3 hari, 25 – 27 Agustus 2011. Tujuan kegiatan ini adalah untuk memperkenalkan kehidupan kampus kepada mahasiswa baru khususnya memperkenalkan dunia peternakan. Oleh karena itu, dalam kegiatan PKKMB & SD 2011 ini menghadirkan pembicara antara lain dari Dinas Peternakan Provinsi Bali mengenai kondisi peternakan di Bali, PT. Charoen Pokphand mengenai Kiat Sukses dan Peluang Kerja, serta beberapa pembicara lain yang tentu saja berkompeten dibidangnya. Kegiatan ini akan diisi juga kunjungan ke peternakan sapi perah dan pemanfaatan biogas dan biourine.

BEM Fapet Unud berharap semoga kegiatan ini bermanfaat bagi mahasiswa baru dalam memasuki dunia barunya, dunia peternakan. Hidup Mahasiswa Peternakan Indonesia !

Nanti kita lanjut lagi di cerita selanjutnya. Apa cerita kamu.?

Wassalamu’alaikum wr.wb
Putri, UNUD

Nah itu cerita dari teman kita di Udayana. Jika teman-teman punya cerita seru tentang peternakan atau kehidupan kampus silahkan kirimkan ke email ISMAPETI: ismapeti@gmail.com. Dikirimkan juga foto-fotonya. Kita tunggu 😀

Salam Peternakan

Lowongan Pekerjaan Peternakan

PT Wonokoyo Jaya Corp. Divisi Breding Farm
Kami membutuhkan tenaga kerja baru untuk posisi Kepala Sub Bagian
(KSB). Adapun kualifikasi/persyaratan adalah sebagai berikut :
Persyaratan Khusus
1. Sarjana Peternakan (S-1) semua jurusan
2. IPK minimal 2,75
3. Bisa mengoperasional komputer minimal MS Office (Word, Excel, Power Point)
4. Bersedia ditugaskan di seluruh wilayah kerja PT. Wonokoyo Jaya Corp

Persyaratan Umum
1. Telah lulus
2. Lebih diutamakan yang menyukai dan memiliki pengalaman organisasi
3. Mempunyai motivasi kerja yang tinggi dan menyukai tantangan
4. Bersedia tidur di mess
5. Berkas Lamaran terdiri dari :
a. Surat Lamaran
b. Biodata (cantumkan nomor telpon/HP yang mudah dihubungi)
c. Fotocopy Ijazah & transkrip nilai
d. Fotocopy KTP
e. Pas Foto (4 x 6)
f. Lampiran – lampiran(piagam, sertifikat dll).

Info lebih lanjut hubungi: Seto Prasetiyo. (setan.sasha@gmail.com)

ISMAPETI di Malaysia

Akhir bulan juni, saya berkesempatan untuk mampir di University Putra Malaysia. Berkunjung ke Fakulti Pertanian Jabatan Sains Haiwan (Jurusan Peternakan) UPM dan bertemu dengan rekan-rekan sesama belajar mengenai peternakan di UPM. Narsis bentar di depan rektorat UPM buat mengibarkan bendera ISMAPETI.

ISMAPETI di Malaysia

Sekilas mengenai pendidikan peternakan di UPM. Walaupun masuk dalam Fakultas Pertanian, fasilitas belajar yang disediakan oleh UPM cukup lengkap. Seluruh komoditas bisa dipilih sesuai minat mahasiswa. Mulai dari nutrisi hingga teknologi pengolahan produk peternakan. Baca lebih lanjut

Sehat Makan Telur

Salah satu hal yang memikat dari Thailand selain pariwisata adalah makanannya. Makanan di Thailand punya rasa khas, manis dan pedas. Masakan khas seperti Pad Thai, Tom Yam, Khaw Soi Kai, dan lain sebagainya dapat ditemui di pasar atau walking street. Menariknya lagi adalah rata-rata penduduk Thailand suka makan telur. Dimana-mana ada telur.

Panen Telur di Fakultas Peternakan Universitas Maejo Chiang Mai

Konsumsi telur di Thailand bisa dibilang cukup tinggi dibandingkan dengan Indonesia. Data menunjukkan tingkat konsumsi telur tahun 2004 di Thailand sebanyak 9.9 kg/kapita/tahun sedangkan Indonesia 4.4 kg/kapita/tahun. Parahnya lagi, Menurut Data FAO (Organisasi pangan dunia) tahun 2006 konsumsi telur masyarakat Indonesia hanya 67 butir/kap/tahun. Masih tertinggal jauh dengan Thailand dan beberapa negara lain di ASEAN. Baca lebih lanjut

Belajar Beternak Ayam di Thailand

Cerita awal ini berisi mengenai serunya praktek lapangan di peternakan ayam Fakultas Peternakan Universitas Maejo Thailand. Sudah hampir 2 minggu, saya bekerja di peternakan ayam. Mengambil telur, membersihkan telur, menyuntik ayam, panen DOC dan membersihkan kandang adalah pekerjaan yang dilakukan sehari-hari.

Saya tidak sendiri, ditemani mahasiswa-mahasiswa asing dari China dan Taiwan. Yupz, mereka juga termasuk dalam program pertukaran mahasiswa. Awalnya sempat susah karena tiap menit harus pakai bahasa Inggris bahkan bahasa China atau Thailand..hehehe.

Kandang Ayam Petelur

Baca lebih lanjut

Media Baru ISMAPETI

Salam Cinta dari Ujung Kandang!
Hidup Peternakan Indonesia!

Hari-hari tidak akan berhenti berjalan. Berita-berita terbaru tidak akan berhenti diberitakan. Cerita-cerita terkini dari seluruh mahasiswa peternakan di Indonesia siap diluncurkan. Inilah media baru Ikatan Senat Mahasiswa Peternakan Indonesia (ISMAPETI).

Blog ini akan memuat informasi terbaru ISMAPETI, berita-berita peternakan terkait, cerita-cerita seru mahasiswa peternakan, laporan kegiatan, dan hal-hal perlu lainnya. Blog ini terbuka bagi seluruh mahasiswa peternakan di seluruh Indonesia untuk berbagi cerita di daerahnya. Tulisan dapat dikirimkan melalui email: ismapeti@gmail.com

Salam Peternakan!

Visi Misi

Visi

“Meningkatkan Peran Serta ISMAPETI dalam Memajukan Peternakan Indonesia Melalui Kegiatan Mahasiswa yang Konstruktif, Inovatif, dan Solutif”

 

Misi

  1. Merapikan sistem manajemen organisasi ISMAPETI
  2. Merapikan alur komunikasi badan kelengkapan ISMAPETI
  3. Membangun jaringan bersama stakeholder peternakan di Indonesia
  4. Membentuk jaringan komunikasi mahasiswa peternakan di tingkat Internasional
  5. Mengadakan kegiatan kemahasiswaan yang berorientasi pada kemajuan peternakan Indonesia
  6. Ikut berpartisipasi aktif dalam pengawasan kebijakan pemerintah terkait peternakan Indonesia

Pengurus Besar 2010-2012

Ketua Umum PB ISMAPETI                                   : Yogi Sidik Prasojo   (UGM)

Ketua I Administrasi dan Keuangan                   : Dwi Putri Susanti    (UDAYANA)

Ketua II Kaderisasi                                                    : Farid Dimyati           (UNSOED)

Ketua III Advokasi,Propaganda & Aksi            : Hendrik                       (STIP Toli-Toli)

Ketua IV Keilmuan dan Keprofesian                  : Heru Nugraha           (IPB)

Ketua V Informasi dan Komunikasi                    : M. Saddam Husein  (UNAND)

Hello world!

Welcome to WordPress.com. After you read this, you should delete and write your own post, with a new title above. Or hit Add New on the left (of the admin dashboard) to start a fresh post.

Here are some suggestions for your first post.

  1. You can find new ideas for what to blog about by reading the Daily Post.
  2. Add PressThis to your browser. It creates a new blog post for you about any interesting  page you read on the web.
  3. Make some changes to this page, and then hit preview on the right. You can always preview any post or edit it before you share it to the world.